PT. Adhicomas Langgeng merupakan perusahaan yang bergerak dibidang General Trading dengan spesialisasi pada jasa Printing, Oj~ce Supply, Civil (furniture, interior), Mechanical & Electrical.Perusahaan ini didirikan sebagai perusahaan terbuka.
Pada awal berdiri tahun 1987 seluruh aktivitas usaha masih terbatas pada jasa Percetakan. Kemudian pada awal tahun 1990an telah mengalami perkembangan yang pesat seiring dengan tingkat ekspansi pada bidang usaha lainnya seperti jasa kontraktor khususnya spesialisasi bidang sipil seperti furniture dan interior, serta bidang pekerjaan lainnya seperti Mechanical dan Electrical yang turut memberikan kontribusi terhadap kemajuan usaha secara keseluruhan. Ekspansi yang dilakukan PT. Adhicomas Langgeng pada dasarnya untuk memenuhi permintaan pasar atau konsumen serta mengembangankan potensi bisnis yang sesuai dengan tujuan perusahaan.
PT. Adhicomas Langgeng telah lama memiliki reputasi sebagai percetakan berkualitas dengan kekuatan teknologi mesin cetak offset yang upto date. Dalam rangka memasuki usia ke-23, kami mengorientasikan kembali arah usaha kami sesuai kesadaran baru akan tanggung jawab sosial yang lebih besar dengan meningkatkan kesejahteraan karyawan melalui program-program jaminan sosial.
Kehadiran era millenium baru serta efek globalisasi membawa pengaruh kami pada kesadaran baru akan arti pentingnya penggunaan teknologi informasi untuk dapat memenuhi pelayanan kepada konsumen pengguna jasa atau produk PT. Adhicomas Langgeng. Tuntutan tersebut di iringi pula oleh usaha pemenuhan Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta mampu mengikuti perkembangan, dan perubahan pada bidang usaha jasa maupun produknya. Pertumbuhan Sumber Daya Manusia yang berkembang terus menerus dari sejak pertama berdiri sebanyak 5 orang karyawan dan kini telah memiliki lebih dari 60 orang karyawan yang tersebar pada bidang usaha kami. Yang dimulai dari management level bawah sampai pada level menengah, serta tenaga konsultan dari beberapa divisi yang menjadi bagian dari Sumber Daya Manusia kami.
![]() |
Divisi Printing
Divisi Kontraktor
Divisi Mechanical & Elektrikal
Divisi EO
Divisi Rental Foto Copy
Divisi Showroom
Divisi Industri
Office :
Jl. Raya Hankam No. 96 Jatirahayu, Pondok Melati Bekasi 17414
Telp : 021 8474278; Fax : 021 8488774
Furniture Workshop :
Jl. Raya IPDN Cipinang Besar Selatan Rt. 02/06 No.55 Jakarta Timur
Mechanical & Electrical Workshop :
Jl. Raya Bintara IV No.1 bintara 17134, Bekasi Barat - Indonesia
Civil Workshop
JL Basuki Rahmat No : 55 Rt. 02/06 Cipinang Besar Selatan, Jakarta Timur
Telp : 0218590426 Fax, 021:85906426
Email : surat_adhicomas@yahoo.com
Copyright © 2021 PT. ADHICOMAS LANGGENG · All Rights Reserved